Sinopsis Lengkap Film Purple Hearts

 

Sinopsis film

Sinopsis Film Purple Hearts - Saat pengen me time sejenak dari rutinitas harian, kegiatan apa yang biasanya kalian lakukan teman? Kalau saya kadang melipir sejenak sekedar menikmati udara segar naik motor, ngopi-ngopi cantik ke kafe, atau kalau lagi males keluar rumah biasanya saya pilih nonton film sambil ngopi santai.


Beberapa waktu belakangan saya dibuat penasaran parah gegara lihat fyp yang berseliweran di Tiktok, jadi viti yang rajin lewat ini ialah potongan pendek film dengan genre romantis. Dan tau nggak, saya juga ikutan dibuat baper dan kepo abis. Akhirnya langsung aja deh saya nonton filmnya buat mengobati rasa penasaran.

 

Sinopsis Film Purple Hearts

Film Purple Hearts berdurasi 124 menit yang mulai tayang 29 Juli 2022 di Netflix, disutradarai oleh Elizabet Allen Rosenbaum dan sukses mencuri hati para penontonnya dibuktikan dengan berhasilnya film ini menduduki trending film terbaik di seluruh negara sampai berhari-hari.

 

Para pemain

  • Sofia Carson sebagai Cassandra Salazar (Cassie)
  • Nicholas Galitzine sebagai Luke Morrow
  • Chosen Jacobs sebagai Frankie (sahabat Cassie dan Luke)
  • Linden Ashby sebagai Jacob Morrow Sr (ayah Luke)
  • Scott Deckert sebagai Jacob Morrow Jr (kakak Luke)
  • Anthony Ippolito sebagai Johnno

 

Film ini menceritakan seorang calon musisi yang bernama Cassie Salazar, dia adalah seorang penyanyi dan pencipta lagu yang memiliki band bernama The Loyal, selain bermain musik hari-harinya dilaluinya dengan bekerja sebagai waiters di sebuah bar. Cassie ternyata memiliki riwayat penyakit diabetes tipe 1 yang mengharuskan dia menyuntikkan insulin ke tubuhnya agar tetap bisa beraktifitas seperti biasa, tapi sayangnya tagihan medisnya sudah membengkak sampai dia tak bisa menebus obat yang dia butuhkan.


Bersamaan dengan itu ada Luke Morrow seorang marinir yang terlilit hutang di masa lalunya yang kelam, terlahir dari anak seorang pensiunan marinir (Jacob Morrow St) tapi di masa lalunya Luke menjadi seorang pecandu narkoba. Di saat dia kehabisan uang untuk membeli barang haram, dia kemudian mencuri mobil yang ada di bengkel ayahnya. Sayangnya mobil tersebut kemudian kecelakaan dan rusak parah, ayah Luke yang sangat tegas kemudian meminta Luke untuk mengganti mobil yang sudah dia rusakkan. Tentu aja dia nggak punya uang untuk menggantinya, lalu dia meminjam uang 15000 Dollar kepada Johnno, disinilah awal mula masalah ini dimulai.

 

Pertemuan yang Tak Disengaja

Di bar tempat Cassie kerja kedatangan sekelompok marinir yang sedang cuti untuk persiapan ke Irak, Itulah awal pertemuan Cassie dengan Luke tapi jelas bukan pertemuan pertama yang mulus, malah bisa dibilang ini pertemuan pertama yang menegangkan karena perbedaan sifat diantara keduanya, Cassie yang memiliki karakter idealis, bebas, dan menjunjung tinggi perdamaian, lalu bertemu dengan Luke yang disiplin, sangat patuh, dan hidupnya juga teratur.


Malam itu juga Cassie mendengar dari temannya sesama pelayan bar, kalau menjadi istri seorang marinir bisa mendapatkan beberapa tunjangan termasuk tunjangan kesehatan yang nilainya lumayan besar. Tapi Cassie hanya menganggap angin lalu.


Suatu hari obat Cassie habis tapi dia tidak bisa mendapatkan obat yang dia butuhkan karena tagihannya sudah membengkak, di saat yang sudah genting kemudian dia ingat dengan perkataan temannya tentang istri marinir bisa mendapatkan tunjangan kesehatan.


Pagi harinya Cassie mendatangi Frankie sahabatnya yang juga sahabat Luke, sayangnya Luke juga ada di sana. Cassie datang dengan tujuan ingin meminta Frankie menikahinya karena kondisi yang dialaminya, sayangnya Frankie menolak karena dia sudah punya pacar. Luke mendengar percakapan Cassie dengan Frankie, Luke sempat menginterupsi tapi Cassie menjawab dengan sangat ketus. Karena taka da hasil jadi Cassie pulang dengan canggung.

 

Sepakat untuk Menikah Kontrak

Hidup Luke sendiri nggak berjalan mulus, selama cuti ia selalu diteror oleh Johnno untuk segera membayar hutangnya, bahkan Johnno mengancam akan mendatangi keluarga Luke kalau dia tak segera membayar hutangnya. Di saat yang terdesak itu muncul lah ide untuk menikahi Cassie secara kontrak untuk mendapatkan keuntungan yang memang sama-sama dibutuhkan.


Cassie dan Luke kemudian bertemu di sebuah café untuk membicarakan tentang kesepakatan mereka, memang nggak mudah menyatukan dua insan ini karena perbedaan karakter yang sangat mencolok, tapi kemudian semuanya bisa diatasi.


Tibalah hari di mana mereka akan menikah, Luke yang menjemput Cassie melihat Cassie memakai pakaian yang casual dan Luke protes dengan hal itu. akhirnya Cassie mengganti pakaian casualnya dengan dress warna putih yang simple tapi cantik. Sesampainya di tempat mereka menikah, Frankie sudah menunggu mereka dengan membawakan cincin pernikahan yang tadinya ingin dia berikan untuk melamar pacarnya saat dia pulang dari Irak nantinya. Cassie kemudian berjanji untuk menjaga cincin itu untuk Frankie. Saat mengucapkan janji nikah, Cassie terlihat gugup dan kurang yakin tapi melihat Luke yang tenang, semua bisa terlewati.


Saya pernah membaca caption satu viti di Tiktok dengan bunyi “nikahnya bohongan tapi malam pertamanya beneran”. Dan memang iya, malamnya mereka menghabiskan malam bersama demi terlihat seperti menikah betulan. Hehe


Pagi harinya saat Cassie bangun, Luke terlihat kembali dingin seolah tak pernah terjadi apa-apa diantara keduanya. Cerita berlanjut saat keberangkatan Luke ke Irak, sebelum naik ke truk Luke memberi Cassie sebuah kertas yang bertulis nama dan kontak kakak Luke (Jacob Morrow Jr) dia berpesan kalau sesuatu terjadi dengan Luke, Cassie diminta segera menghubungi kakak Luke dan menceritakan segalanya. Luke juga berpesan selama dia di Irak, Cassie diminta bersikap seperti pasangan suami istri pada umumnya, mereka harus terlihat seperti sedang kasmaran dengan selalu menghubungi Luke agar tidak terlihat mencurigakan karena semua panggilan, email, dll semua disadap oleh pihak militer.

 

Long Distance Marriage

Selama mereka menjalani long distance marriage semuanya terlihat begitu natural, Cassie rutin menghubungi Luke di sela-sela waktu istirahat Luke. Mereka jadi lebih dekat dengan menceritakan keadaan masing-masing juga tentang masa lalu masing-masing. Jujur saya juga dibuat hanyut dengan romansa keduanya yang sangat manis, Cassie bahkan membuat lagu yang terinspirasi dari kondisi keduanya.


Lagu ini kemudian mengantarkan Cassie pada jalan kesuksesan, tapi sayangnya hal yang kurang baik terjadi pada Luke. Cassie mendapatkan panggilan dari militer yang mengabarkan kalau Luke terkena ranjau yang menyebabkan kakinya terluka dan akan segera dikirim kembali ke negaranya.


Cassie yang panik kemudian mencari kertas yang diberikan oleh Luke, sayangnya kertas itu tak juga ditemukan. Untung Cassie ingat nama dalam kertas tersebut, kemudian Cassie mencari di situs pencarian dan menemukan alamat Jacob Morrow. Dia pun segera mendatangi alamat tersebut, sayangnya Cassie tak pernah tau kalau nama ayah dan kakak Luke itu sama, dia datang pada ayah Luke lalu menceritakan semuanya.


Dalam beberapa hari Luke sampai di negaranya, Cassie, kakak dan kakak ipar juga ayah Luke datang menjenguk. Sayangnya ternyata itu bukan hal yang baik untuk Luke, karena ayah Luke akan dengan mudah mengetahui kalau mereka hanya menikah kontrak. Dan ancamannya ialah sanksi militer.


Selama masa penyembuhan, Luke tinggal di rumah Cassie awalnya mereka sering berdebat dengan keadaan tersebut tapi semua bisa diatasi dan mereka pun jadi lebih dekat. Ayah dan kakak Luke juga mendampingi proses pemulihan Luke, semua berjalan lancar sampai pada akhirnya Johnno mendatangi rumah ibu Cassie untuk meneror ibu Cassie dengan maksud agar Luke segera melunasi hutangnya.


Menyadari apa yang terjadi sebenarnya, Cassie sangat marah. Luke lalu mendatangi Johnno untuk memberinya pelajaran sekaligus melunasi hutangnya, sayangnya tindakan Luke ini malah membuat keluarganya tau apa yang sebenarnya terjadi, karena Johnno kemudian mendatangi ibu Cassie dan menceritakan semuanya. Luke pun kemudian dijemput oleh pihak militer. 

 

Akhir yang Ringan Tapi Terkesan Nanggung

Untuk mempertanggung-jawabkan perbuatannya, Luke kemudian di sidang secara militer. Saya salut dengan sikap gentle Luke yang tetap melindungi Cassie dan menanggung semuanya sendiri. Luke dinyatakan bersalah karena mengambil keuntungan dari Negara atas pernikahan kontraknya, dia harus menjalani hukuman penjara selama 6 bulan. Cassie menyadari ketulusan Luke, dan memang terlihat sekali kalau Cassie mulai mencintai Luke.

 

Hari di mana Luke harus menjalani hukumannya, tanpa disangka ternyata Cassie datang menemui Luke sebelum dia berangkat, Cassie akhirnya menyatakan perasaannya dan siap menunggu hingga Luke kembali. Dan film pun berakhir sampa di sini.


Itulah kenapa saya menyebutnya akhir yang ringan tapi terkesan nanggung, menurut saya kenapa nggak sekalian aja bikin ending yang happy seperti Luke keluar dari penjara kemudian mereka akhirnya menikah sungguhan atau sampai mereka punya anak yang lucu-lucu.


Tapi jujur bisa dibilang ini tontonan yang ringan dan pas banget untuk menemani me time kita. Kisah cinta jarak jauh antara dua insan yang bahkan belum saling kenal, sukses bikin kita senyum-senyum sendiri apalagi kalau kita sedang dalam posisi yang sama.


Oh iya teman, Sofia Carson sendiri memang seorang aktris dan musisi, dan dalam film ini Sofia membawakan beberapa lagu dengan suara emasnya termasuk lagu andalan berjudul “Come Back Home”. Yang berhasil mengantarkan Cassie dan bandnya The Loyal pada kesuksesan.


Jadi sampai sini dulu sinopsis film Purple Hearts kali ini, kalau kalian punya rekomedasi film di Netflix silahkan share di kolom komentar ya.


Fionaz
Fionaz Hanya manusia biasa yang berusaha jadi bermanfaat untuk sesama. Seorang freelance writer dan blogger, untuk kerja sama bisa dihubungi melalui email: fionazisza03@gmail.com

25 komentar untuk "Sinopsis Lengkap Film Purple Hearts"

Comment Author Avatar
Dari sinopsisnya, saya langsung menangkap ceirtanya bagus, Mbak. dua orang yang awalnya punya masalah maisng-masing, lalu dipertemukan. Dan saya suka endingnya. Itu sudah pas. Karena dengan Cassie mengungkapkan perasaannya yang sebenanya, dan siap menunggu, penonton sudah bisa menyimpulkan sebuah ending yang manis hehehe.
Comment Author Avatar
Sama nih mba kalau me time biasanya saya juga suka nonton film. Wah, genre romance akhirnya nanggung yaa jadi penasaran kira-kira gimana yaa kalau kita buat versi sendiri endingnya sesuai keinginan kita hehe
Comment Author Avatar
Wah seru banget yah kak filmnya, kisah cinta itu emang selalu menarik untuk diikutin yah kak. Bisa nih dijadiin list film buat ditonton ama suami
Comment Author Avatar
wah kisah cinta LDM bikin baper nih bagi yag menjalaninya. Bisa masuk referensi ntar kalo me time nih...setting militer bakal nenenggangkan kan ya
Comment Author Avatar
Aku sempat penasaran dan terpesona dengan cuplika film ini di beranda FB, tapi belum yakin untuk menontonnya. Setelah membaca sinopsis ini, ini film harus ditonton sembari ngopi sore nih.
Comment Author Avatar
Kok aku sedih ya baru baca ringkasan ceritanya, apalagi kalau nonton langsung...hemm...pasti dah mewek. Bayangin perasaan seorang Cassie yang kisahnya penuh liku-liku...
Comment Author Avatar
Ini film yang cukup aku nikmati, tapi emang endingnya hmmmm banget. Padahal kirain bakalan lebih dari "itu". Kusuka sama pemerannya ih, Cassie Luke gemes.
Comment Author Avatar
Kelihatannya menarik. Nggak apa-apa soal ending yang nanggung. Beda penonton bisa jadi beda penangkapan. Sutradara pun bisa jadi punya maksud khusus dengan ending nanggung ini. Akan ada sekuelnya maybe?
Comment Author Avatar
Suka sama film ini. Kisah cinta dimana pasangan sedang menjalin hubungan jarak jauh memang kadang membuat lucu. Dan saya melihat ada kesetiaan di film ini. Dimana si cewek mau menunggu cowoknya sampai benar2 ketemu meski pada endingnya mereka belum sampe berkeluarga.
Comment Author Avatar
waahhh jangan jangan mau dibuat sequelnya lagi nih kalau dibiarkan nanggung. mungkin pengen semua berakhir dengan bahagia yes. Film begini pas banget momennya karena lagi sering ngeliatin seragam tentara Inggris nih
Comment Author Avatar
Kawin kontrak karena awalnya ada masalah, lama-lama jadi suka. Ini kisah yg banyak petualangan perasaan sih.. apalagi Cassie berani mengungkapkannya.
Comment Author Avatar
Terus apa kabarnya pacar Luke?
Aku jadi kepo sama filmnya deh, kayaknya seru yak tentang pernikahan kontrak ini. Dan rata-rata jadi suka beneran.
Comment Author Avatar
Terus apa kabarnya pacar Luke?
Aku jadi kepo sama filmnya deh, kayaknya seru yak tentang pernikahan kontrak ini. Dan rata-rata jadi suka beneran.
Comment Author Avatar
Apakah Cassie akan seperti Cinta yang menanti Rangga setelah sekiannpurnama eaaa
Comment Author Avatar
Wah, film terbaik di seluruh negara? Berarti emang bagus ya ceritanya
Tentang kawin kontrak dan ldm emang seru dijadikan ide cerita
Comment Author Avatar
Aduh aku kayanya bukan tipikal yang bisa LDM huhu, kayanya ga enak ya udh nikah tapi mesti jauh-jauhan. Isu kawin kontrak juga nyebelin yaa, jadi inget film2 dari kawin kontrak yang akhirnya bisa memupuk perasaan juga, heul
Comment Author Avatar
Ceritanya baguss...LDR kalau di dunia nyata gampang2 susah, saya acungin jempol yg sedang menjalani LDR.
Maap ga punya referensi film kak, ga pernah lihat soalnya 🙏🙏.

Jadi terhibur kalau baca sinopsis begiini
Comment Author Avatar
udah nonton nih, daaaan bagus emang hehe.. memang ya witing tresno jalaan seko kulino kalau kata pepatah jawa hehe.. awalnya cuma urusan bisnis aja, eh udh lama dijalani jadi cinta beneran hihi
Comment Author Avatar
Fix masuk daftar tontonan wajib nih. Seting keluarga militer gini kadang suka melo sendiri
Comment Author Avatar
Duh jadi ikutan baper nih bacanya. Baca sinopsisnya jadi pingin nonton. Semenjak mulai ngantor lagi aku jarang punya waktu buat nonton. Duh, pingiiin nonton
Comment Author Avatar
Suka greget sama film yang open ending kayak gini, kayak gimanaa gitu perasaan tuh, gak lega. Nanggung banget ya endingnya.
Comment Author Avatar
Sudah masuk list tapi belum sempat nonton. Lagi nyelesein The Crown dulu wkwk. Asyik juga filmnya buat selingan nonton drakor.
Comment Author Avatar
saya belum pernah melihat filmnya sampai habis tapi sering lihatin cuplikannya dari aplikasi sosmed, sepertinya menarik ya filmnya setelah baca sinopsisnya kak Fiona
Comment Author Avatar
Ada kejadian beneran ga ya di Indonesia yang sinopsisnya mirip (menikah demi keuntungan masing-masing). Kira-kira apa ya? Tapi itu mikir juga yah, menikah bo'ongan, tapi malam pertama beneran...uhuy...hihi...
Comment Author Avatar
Meilia Wuryantati 19 September 2022 pukul 03.31
Sama banget kak, aku juga kalau lagi males keluar rumah biasanya juga pilih nonton film sambil ngopi santai. Film Purple Hearts ini romantis bikin baper yah, Long Distance Mariage bisa dijalani dengan natural seperti itu, sweet banget hehehe.. referensi deh filmnya buat nanti me time aku. Thanks kak :)